Sebagai awal tahun hijriah muharram menjadi salah Satu bulan yang istimewa diantara 12 bulan lainnya. Ada banyak amalan yang dapat dikerjakan dibulan muharram. Salah satunya melakukan amalah sedekah. Sedekah memang dapat dilakukan kapan saja, tanpa dibatasi oleh waktu dan jumlah tertentu, jadi bukan hanya dibulan muharram saja.
Sedekah adalah suatu bentuk kepedulian sosial dengan cara membelanjakan harta di jalan Allah SWT dengan mengharapkan pahala dan ridha Allah SWT. Rasulullah SAW bersabda “Barangsiapa berpuasa di hari Asyura, maka seakan-akan berpuasa selama setahun, dan barang siapa yang bershadaqah dihari ini, maka seakan-akan bershadaqah selama satu tahun.” (HR. Abdullah bin Amru bin Al-Ash).
Sedekah bisa dilakukan kepada siapapun, bisa kepada keluarga terdekat, anak-anak yatim maupun fakir miskin. Namun, khusus untuk bulan muharram ini mengutip dari laman Baznas Rasulullah SAW sangat menyayangi anak-anak yatim, dan lebih menyayangi lagi pada hari Asyuraa (10 Muharram). Pada tanggal itu Nabi menjamu dan bersedekah bukan hanya pada anak yatim
Rasulullah SAW bersabda “Aku dan orang yang menanggung anak yatim (kedudukannya) disurga seperti ini, kemudian beliau mengisyaratkan jari telunjuk dan jari tengah beliau shallallahu’alaihi wa sallam, serta agak merenggangkan keduanya.(HR.Bukhari)
Dan selain mendapat pahala bersedekah, mengusap kepala anak yatim juga akan menjadi ibadah yang berpahala besar. Dalam kitab Tanbihul Ghafilin bi-Ahaditsi Sayyidina Anbiya-iwal mursalin, disebutkan bahwa Rasulullah SAW pernah bersabda “Barangsiapa berpuasa pada hari Asyura (10 Muharram), niscaya Allah memberikan seribu pahala melaikat dan pahala 10.000 pahala syuhada. Dan barangsiapa yang membelai atau mengusap kepala dari anak yatim pada hari Asyura, Allah SWT akan mengangkat derajatnya melalui setiap rambut yang dibelai.”
Dikutip dalam jurnal Sekolah Tinggi Ilmu Al-Quran (STIQ) Rakha Amuntai, Berikut ini merupakan salah satu dari bacaan do’a ketika mengusap kepala anak yatim:
حَسْبُنَا اللهُ وَنِعْمَ الْوَكِيْلُ نِعْمَ الْمَوْلَى وَنِعْمَ النَّصِيْرُ
Hasbunallah wa ni’mal wakil Ni’mal maula wa ni’mal nasir
Artinya: Cukuplah bagi kami Allah, sebaik-baiknya pelindung dan sebaik-baiknya penolong kami
Demikian penjelasan sedekah dibulan muharram semoga bermanfaat ya….